Urban Wagyu PIM 3.
Urban Wagyu Pondok Indah Mall 3
Ternyata, banyak pembaca blog saya yang mencari informasi tentang Urban Wagyu PIM 3.
That’s why saya semangat untuk mencoba makan di sini dan membuat reviewnya.
Urban Wagyu ini cabang dari yang di Surabaya.
Kalau yang di Surabaya sih memang sudah beken banget Urban Wagyu ini.
Sedangkan di Jakarta, baru ada 2 cabang, yaitu di PIM 3 dan di PIK.
Kalau teman-teman mencari tempat makan steak yang halal, tempat ini bisa dicobain.
Kalian bisa coba mana yang terdekat dari rumah kalian.
Yuk, langsung kita bahas aja tentang Urban Wagyu yang di PIM 3 ini.
Urban Wagyu PIM 3
Urban Wagyu PIM 3 ini letaknya mojok banget.
Di bagian ujung lantai paling atas di PIM 3.
Desain bagian dalamnya bernuansa ‘vintage’ seperti foto saya di bawah ini.
Suasana di Urban Wagyu PIM 3
Tempatnya lumayan luas, ada bagian indoor dan bagian outdoor untuk smoking area.
Interior Urban Wagyu Steakhouse
Interior ruangannya banyak didominasi dengan warna merah marun untuk sofa dan beberapa bagian dinding.
Warna sofa merah marun dipadukan dengan aksen kayu menambah suasana masa lampau.
Lagu yang diputar di restoran ini pun bernuansa klasik dan jazz.
Restoran Urban Wagyu Pondok Indah Mall 3
Di beberapa bagian dinding dipasang foto-foto berpigura hitam dan coklat.
Kebanyakan isinya adalah foto-foto steak yang dicetak hitam putih, dan foto berbagai suasana restoran Urban Wagyu di Surabaya.
Interior Dinding Urban Wagyu Pondok Indah Mall 3
Lampu-lampu cantik dan tampak kuno juga menghiasi bagian dalam restoran ini.
Yang paling mencolok adalah banyaknya botol-botol berwarna hijau dan coklat yang digunakan sebagai bagian dari interior ruangan.
- Interior Urban Wagyu Pondok Indah Mall 3
- Suasana Urban Wagyu Pondok Indah Mall 3
Bisa banget nih, kalau mau makan sama teman-teman dengan jumlah orang yang lumayan besar.
Biasanya tempat ini ramai saat makan malam terutama weekend.
Kalau mau yakin dapet tempat, mendingan pesan tempat dahulu.
Ruangan Urban Wagyu Pondok Indah Mall 3
Hiasan dinding berupa papan tulis zaman dulu yang dituliskan menggunakan kapur juga ada di beberapa sudut ruangan.
Menu Urban Wagyu PIM 3
Yang paling penting dari sebuah restoran, sudah pasti menu makanannya.
Budget makan di Urban Wagyu PIM 3 mungkin sekitar 300 ribuan per orang ya, tapi tentu saja tergantung menu makanan yang dipilih apa saja ya…
Menu andalan makan di Urban Wagyu PIM 3 tentu saja daging Wagyunya.
Wagyu ini awal muasalnya berasal dari Jepang, namun sekarang sudah ada di mana-mana.
Di Indonesia sendiri, banyak banget yang menjual menu andalan Steak Wagyu, salah satunya di Urban Wagyu PIM 3 ini.
Yuk, kita bahas beberapa menu yang sempat dicoba di restoran ini.
Sirloin Steak Wagyu MBS 4+
Ini adalah Sirloin Steak Wagyu MBS 4+.
Daging Wagyu ini sudah dipotong-potong memanjang sehingga mudah untuk dimakan.
Disajikan menggunakan Saus Cumichuri dan kentang kecil-kecil yang diroasted.
Diberi hiasan bawang putih panggang dan potongan tomat cherry.
Kalau saya memilih yang Medium Well untuk kematangan daging, tapi balik lagi sesuai selera ya.
Sirloin Steak Wagyu MBS 4+
Menu ini enak tapa tambahan saus cabai atau tomat gitu, karena daging steaknya sudah berbumbu.
Terderloin Steak Wagyu MBS 6+
Tenderloin Steak Wagyu MBS 6+.
Jadi, daging wagyu itu memang kategori harganya tergantung dari MBSnya. Biasanya angkanya berkisar 1-12, dan kebanyakan yang dijual itu sekitar MBS 4-7.
MBS (Marbling Beef Standard) ini adalah salah satu kategori penilaian daging itu bagus atau enggak.
MBS bisa dilihat dari serat-serat putih yang ada di daging wagyunya. Dilihat saat dagingnya masih mentah.
Pernah liat kan garis-garis putih di daging mentah? Nah, itu sebutannya Marbling…
Semakin tinggi angka MBS semakin bagus dagingnya, semakin empuk dan juicy.
Tenderloin yang ini MBS 6+, lebih lembut dari Sirloin tadi.
Terderloin Steak Wagyu MBS 6+ Saus Chimicurri
Australian Picanha Steak
Nah yang ini adalah Picanha.
Apa itu PIcanha?
Jadi, Picanha itu adalah potongan daging yang sangat populer banget di Brazil.
Kayak Sirloin Steak, tapi ada garis lemak putih di bagian atasnya. Ini bisa dilihatnya pas dagingnya mentah ya…
Dikenal juga dengan nama Top Sirloin Cap. Karena katanya letaknya dekat sama Sirloin kalau di bagian diagram gambar daging sapi.
Daging Picanha di menu ini diberi taburan Himalayan Salt. Dan nggak pakai saus apa-apa di menu ini.
Sedangkan pelengkapnya, ada Mushroom berbumbu yang uenaaaakkk….
Australian Picanha Steak
Pas komposisi rasanya, terutama mushroomnya enaaaakkk…
Prime Wagyu Sirloin Steak
Ini adalah Sirloin Steak dengan saus maushroom.
Prime Wagyu Sirloin Steak Saus Mushroom
Pelengkapnya sayuran buncis dan wortel plus mashed potato.
Prime Wagyu Sirloin Steak Urban
Cheese Wheel Salad
Cheese Wheel Salad ini enak dan seger banget, cuma daging ayamnya kedikitan sih hahaha….
Taburan garam himalayanya pas sih. Membuat salad ini makin segar.
Cheese Wheel Salad Urban Wagyu
Kita diberi tambahan keju juga, dan sausnya dalam wadah terpisah.
Taburan Keju Caesar Salad
Makin banyak keju dan saus bukan berarti makin sedep sih, kadang kalau kebanyakan malahan eneg juga, apalagi kalau lidah Indonesia begini.
Makanya, udah pas ini disajikannya dalam mangkuk terpisah, supaya bisa menakar rasa sendiri-sendiri.
Sauteed Baby Cabbage
Sauted Baby Cabbagenya segar.
Dimasak tidak overcooked dan diberi taburan bawang putih goreng.
Sauteed Baby Cabbage
Sayuran begini wajib dipesen deh, untuk mengimbangi daging-dagingan yang kita pesan.
Sauteed Mushroom
Sauteed Mushroomnya enak banget. Ini sampai dipesan 2 kali karena cepet banget habisnya…
Jamurnya dibumbuin, jadi memang berasa bumbu rempahnya, dan tingkat kematangannya juga pas.
Sauteed Mushroom
Penyajiannya juga lucu banget pakai wadah kuningan bertelinga.
Diberi taburan cacahan daun seledri jadi warnanya ga plain coklat banget.
Pastikan pesen ini ya kalau ke Urban Wagyu PIM 3.
Cheese Wheel Fettucini
Cheese Wheel Fettucini ini creamy banget.
Buat pecinta menu creamy pasti suka banget, tapi kalau yang tidak terlalu suka pasti akan bilang ini ‘too much’ creamynya…
Cheese Wheel Fettucini
Tapi masih masuk kategori enak sih menurut saya.
Orange Yakult
Minuman Orange Yakult ini selalu saya pesan kalau ke Urban Wagyu PIM 3.
Soalnya seger aja dan enak. Karena mungkin saya pecinta Yakult ya, jadi suka dengan menu minuman ini.
Orange Yakult
Nggak cukup satu gelas karena memang ukuran gelasnya mungil.
Green Tropical
Green Tropical ini minuman jus buah segar yang diberi hiasan nanas kering di pinggir gelasnya.
Rasanya enak, rasa sayuran tapi tetep bisa diminum dengan nikmat.
Minuman Green Tropical
Yang suka sayuran, mendingan minum ini ajah…
Lemongrass Mojito
Lemon Grass Mojito ini dari air soda ya jadi aman.
Segar karena diberi perasan lemon dan sereh.
Lemongrass Mojito
Ditambah daun mint sebagai penguat aroma segar mint.
Caramelized Pineapple
Caramelized Pineapple ini menu cemilan favorit saya di sini.
Karena saya suka nanas.
Nanasnya di potong-potong, dan diberi gula caramel.
Ada taburan mini oatsnya juga dan taburan daun mint dicacah.
Caramelized Pineapple
Manisnya pas sih, nanas banget tapi ada sentuhan karamelnya…
Menu ini pertama kali saya makan di Urban Wagyu PIM 3. Dan langsung suka banget…
Honey Butter Brioche
Honey Butter Brioche ini makanan penutup yang saya pesan.
Dan ternyata, meskipun tampak kecil, ini mengenyangkan juga kalau sebagai dessert.
Roti tawar panggang yang empuk, diberi krim diatasnya dan tambahan satu scoop es krim.
Potongan strawberry dan gula cair karamel menambah cita rasa dessert ini.
Honey Butter Brioche
Porsinya besar, jadi kayaknya harus berbagi dengan teman sebelah.
Review Urban Wagyu PIM 3
Menurut saya, restoran Urban Wagyu di PIM ini layak dicoba sih.
Menu steaknya beragam, termasuk menu lain selain steak dan menu untuk anak-anak juga ada.
Tapi kalau dibandingkan dengan yang di Surabaya, entah kenapa rasanya saya lebih cocok dengan yang di Surabaya hahaha…
Tapi bisalah, tempat ini dijadikan salah satu tempat tujuan tempat makan di akhir minggu.
Mamam Bareng…
Nah, kalau pas main ke Surabaya, berarti temen-temen harus nyobain juga Urban Wagyu Surabaya.
Ada beberapa cabang di Surabaya, tapi cobain yang restoran utamanya ya, restoran yang pertama kali berdiri di Surabaya.
Jakarta, November 2022
Leave a Reply